DAIRI24JAM — Bupati Dairi Ir. Vickner Sinaga menjadi narasumber kuliah umum di STIKES Mitra Husada Medan yang bertempat di Aula, Gedung B, Kampus STIKES Mitra Husada, Jalan Pintu Air IV Jl. Ps. VIII, Kelurahan Kwala Bekala, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan Sabtu (28/06/2025)
Bapak Vickner Sinaga merupakan Bupati yang memiliki tekad kuat dalam memimpin pembangunan di tanah kelahirannya. Kuliah umum ini menstimulus pendengar untuk dapat berpikir kreatif, inovatif dan memiliki sudut pandang berbeda dalam memecahkan masalah secara unik.
Dalam kesempatan ini juga akan diadakan bedah buku, yang membuka ruang bagi peserta untuk berdiskusi dan bertanya langsung kepada Bapak Bupati sebagai penulis buku “Solusi Out of the Box Orisinil dan Inspiratif.”
Hal yang terpenting Bupati Dairi Ir. Vickner Sinaga berharap melalui acara ini nantinya dapat menambah kemampuan dengan membekali diri. Selain itu, kuliah ini harus dijadikan kesempatan untuk menimba ilmu dengan sebaik-baiknya sehingga nanti dapat meningkatkan peluang bekerja setelah kuliah.
Setiap inovasi besar selalu dimulai dari ide kecil yang berani. Jangan takut berpikir berbeda, karena solusi yang tidak biasa bisa menjadi jalan keluar terbaik untuk permasalahan di masyarakat, “kata Bupati Dairi”
“Mari bersama-sama ikuti perkuliahan umum ini dengan sebaik-baiknya sebagai bekal untuk menambah ilmu dan menatap masa depan yang lebih cerah, kita harus naik kelas,” harapnya.
Dalam kuliah umum yang diikuti para mahasiswa STIKES Mitra Husada juga dilaksanakan penandatangan kerjasama (MOU) antara Pemkab Dairi dengan STIKES Mitra Husada Medan.
Turut hadir dalam acara tersebut Asisten Administrasi Umum Oloan Hasugian, Kadis Kesehatan, dr. Henry Manik, Direktur RSUD dr. Mey Sitanggang, Camat Sumbul Jaspin Sihombing, Camat Gunung Sitember Sion Sembiring dan para Kabid perwakilan BKPSDM.










